Harga Tiket Masuk Bukit Kubu Berastagi
Family time atau berkumpul dengan keluarga perlu dijadwalkan dalam periode waktu tertentu. Selain dapat meningkatkan kebersamaan sesama keluarga tentunya momen wisata bareng keluarga menjadi aktifitas yang sangat menyenangkan untuk melepas stres dari pekerjaan. Salah satu tempat wisata yang sangat cocok kamu jadikan sebagai pilihan untuk berwisata bersama keluarga adalah Bukit Kubu Berastagi. Tentunya mengingat lokasinya berada di Sumatera Utara dan tidak terlalu jauh dari kota Medan, maka destinasi wisata keluarga yang satu ini direkomendasikan buat warga Medan dan sekitarnya.
Jika kamu bosan dengan wisata di pantai, staycation di hotel, pemandian air panas, air terjun atau sungai, maka Bukit Kubu Berastagi bisa menjadi alternatif pilihan keluarga Anda saat ini.
Bukit Kubu adalah kawasan taman rekreasi terletak di Berastagi, Karo, Sumatera Utara. Taman rekreasi Bukit Kubu berupa lahan padang rumput yang membentang seluas lima hektar. Terdapat pepohonan pinus membingkai kawasan Bukit Kubu membuat suasana semakin asri dan sejuk. Objek wisata Bukit Kubu Berastagi berjarak kurang lebih 68km dari kota Medan. Dengan jarak seperti itu perjalanan dari Medan ke lokasi bukit kubu bisa ditempuh kira-kira dalam waktu 2-3 jam tergantung kondisi kepadatan lalu lintas.
@hartadus (instagram) |
Lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi yang luas tentu saja memungkinkan Anda benar-benar dalam menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak antara satu pengunjung wisata dengan pengunjung wisata lainnya. Kondisi ini juga bisa menjadi pertimbangan bagi Anda dalam memilih lokasi wisata yang aman dan sesuai protokol kesehatan di masa pandemi.
Harga Tiket Masuk
Harga tiket masuk bukit kubu berastagi disesuaikan berdasarkan jenis kendaraan yang masuk ke lokasi wisata tersebut. Sepeda motor dikenakan biaya 50 ribu, mobil pribadi 150 ribu, minibus 200 ribu dan perjalanan kaki 20 ribu. Harga tiket yang ditawarkan tentu saja berbanding lurus dengan pesona wisata yang ditawarkan oleh lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi. Selain menikmati keindahan taman dengan kontur yang landai, Anda dan keluarga dapat melakukan berbagai aktivitas lainnya di lokasi wisata bukit kubu berastagi ini seperti piknik dengan beralas tikar, naik delman bermain lapangan dan lain sebagainya. Tersedia juga penginapan di area wisata bukit kubu berastagi.
@floraandriyani (instagram) |
Umumnya pengunjung wisata kubu berastagi datang dengan tujuan piknik bersama keluarga, menggelar tikar yang diberikan saat di gerbang masuk dan membawa makanan untuk disantap. Jika Anda tidak ingin repot membawa makanan, kamu dan keluarga bisa mencoba menu kuliner yang disediakan cafe di lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi. Anak-anak sangat menyukai lokasi wisata bukit kubu Berastagi ini, banyak anak kecil bermain bola, serta berlari-lari di hamparan rumput bukit kubu Berastagi.
Lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi menawarkan pemandangan yang indah untuk berfoto atau swafoto. Jadi jangan lupa untuk selalu membawa kamera atau pastikan ponselmu punya cukup daya agar leluasa berfoto dengan kamera ponsel. Dengan lokasi yang tidak begitu jauh dari kota medan tidak heran jika banyak warga yang berkunjung ke lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi. Keindahan alam dan suasana baru yang didapatkan tentu saja berbanding lurus dengan harga tiket masuk wisata Bukit Kubu Berastagi.
Lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi menawarkan pemandangan yang indah untuk berfoto atau swafoto. Jadi jangan lupa untuk selalu membawa kamera atau pastikan ponselmu punya cukup daya agar leluasa berfoto dengan kamera ponsel. Dengan lokasi yang tidak begitu jauh dari kota medan tidak heran jika banyak warga yang berkunjung ke lokasi wisata Bukit Kubu Berastagi. Keindahan alam dan suasana baru yang didapatkan tentu saja berbanding lurus dengan harga tiket masuk wisata Bukit Kubu Berastagi.
Tips mengunjungi Bukit Kubu Berastagi
Saat berkunjung ke Berastagi pastikan kamu dan keluarga mengenakan pakaian hangat sebab lokasi Berastagi yang berada di ketinggian sangat dingin. Anda juga perlu membawa jas hujan dan payung setiap kali mengunjungi lokasi Wisata Bukit Kubu Berastagi. Sebaiknya perhatikan kondisi cuaca terlebih dahulu sebelum melakukan kunjungan ke lokasi wisata, agar Anda dan keluarga dapat menikmati keindahan Bukit Kubu dengan cara yang lebih menyenangkan.
Belum ada Komentar untuk "Harga Tiket Masuk Bukit Kubu Berastagi"
Posting Komentar